Untuk menjaga kesehatan hewan terutama yang ada ditepi aliran bengawan Solo diantisipasi melalui pelayanan gratis dari Dinas Peternakan Kabupaten Bojonegoro berupa Vaksin AI.EA untuk petani peternak Desa Kalangan.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum'at tanggal, 18 Juli 2014 mulai jam 13.00 wib sampai selesai bertempat di halaman Balai Desa Kalangan.
Dalam kegiatan tersebut telah hadir Drh.Catur dari Diinas Peternakan Kabupaten Bojonegoro bersama Drh dari UNAIR yang sedang prakten di Kabupaten Bojonegoro selama dua minggu.
Dengan adanya jadwal yang disampaikan melalui Camat Margomulyo ditindak lanjuti oleh Kepala Desa Kalangan masyarakat khususnya pemilik ternak lembu sangat antusias walaupun keadaan bulan Puasa siang hari berbondong bondong membawa lembunya dilokasi pelayanan tanpa ada yang mengeluh mengingat pentingnya kesehatan ternak lembunya.
Jadwal yang direncanakan sejumlah 200 ekor cukup didatangi peternak Dusun Kalangan dan Dusun Bandung saja sudah memenuhi jatah yang ditentukan sehingga masih banyak yang belum terjangkau karena Jumlah lembu di Desa Kalangan 7 dusun berdasarkan data Desa mencapai 960 ekor lebih.
Masyarakat barharap agar jadwal ini ada tindak lanjut karena kurun waktu sekitar 25 Tahun lebih di Desa Kalangan baru ada 2 kali pelayanan Vaksinasi yang diadakan oleh Dinas Peternakan Kabupaten Bojonegoro Khususnya di Desa Kalangan Kecamatan Margomulyo.
Yang lebih menarik dari lembu yang ditangani sebagian besar Lembu Bantuan Pemerintah Tahun 1997 berupa Program Pengembangan Wilayah terpadu ( PPWT ) yang semula Dusun Kalangan mendapat bantuan 3 ekor dengan sistim revolping akhirnya sampai sekarang populasinya sudah cukup berkembang lancar dibuktikan dari 95 KK yang sudah mendapat perguliran lembu sudah mencapai 59 KK.
Sisitim perguliran berdasarkan musyawarah Dusun bagi yang menerima bibit lembu betina wajib setor pada Panitya 2 ekor dan setelah menggulirkan 2 ekor induk menjadi milik pemelihara.
Pengawasan dilakukan bersama sama antara masyarakat dan Pemerintah Desa sehingga susah untuk terjadi penyimpangan atau penyalah gunaan bantuan lembu tersebut.
Selain perguliran sudah sampai 59 KK juga secara berkala berdasarkan musyawarah dijual digunakan untuk kepentingan pembangunan fasilitas umum selama 8 kali ( 8 Ekor ) digunakan untuk Pembangunan Jalan Dusun Lampu Penerangan Jalan Umum Pembangunan TPT makom Dusun Kalangan.
Selama perguliran berlangsung kendala yang dihadapi terjadi pernah mati 1 ekor dan ada beberapa pemelihara yang kurang disiplin namun, bagi yang kurang disiplin dibahas melalui musyawarah dusun yang akhirnya sampai sekarang tidak terjadi pelanggaran komitmen.
Perguliran akhir akhir ini mampu 3 kali dalam satu tahun melalui pertemuan sambil tasyakuran Peringatan Maulid Nabi, Peringatan Isro'me'roj maupun tasyakuran sodaqoh bumi sehingga dalam penyalurannya bisa benar benar secara demokratis dan transparan.
Perguliran diawali dari memperhatikan masyaraakat miskin selanjutnya semua warga dusun akan mendapatkan perguliran kalau semua sudah tersentuh bisa dilakukan putaran kedua dan seterusnya.
Informasi ini bentuk pemberdayaan ekonomi masyarakat melalui ternak lembu secara bergilir direncanakan bersama diawasi bersama dan hasilnya bisa dinikmati bersama.
0 Response to "Pelayanan Vaksinasi SE.AI Gratis "
Posting Komentar