Pekerjaan yang perlu keuletan dan kesabaran dalam upaya untuk memberdayakan masyarakat utamanya masyarakat di Perdesaan. Sebetulnya Program Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan yang dikenal ( PNPM MP ) sudah berjalan semenjak Tahun 2009 untuk masuk di Kecamatan Margomulyo. Namun sehubungan umumnya masyarakat itu pinginnya serba simpel dan instan sehingga sebagian warga yang kekurangan modal masih ada yang memilih sumber dana lain daripada SPP.
Memang disadari juga adanya PNPM MP ini tidak hanya membangun ekonomi lewat modal SPP maupun sarana prasarana ( Sarpras ) berupa Jalan, Jembatan Gedung TK/Paud namun ada yang lebih penting karena PNPM MP bangian dari membangun sistem. Sehingga perlu mekanisme sesuai dengan ketentuan mendasar pada PTO,ADART BKAD,SOP maupun sangsi lokal yang berdampak belum bisa proses cepet seperti Bank maupun Koperasi utamnya proses pinjam SPP.
Dengan adanya sosialisasi yang terus dilakukan oleh pelaku PNPM tingkat Desa maupun Kecamatan kerjasama dengan Pemerintah Desa juga Kecamatan lama lama sudah semakin memasyarakat yang semula dana yang mengendap di Bank selalu diatas 1 Milyard namun sekarang sudah semakin berkurang.
Bilamana setiap Desa sama sama belajar mekanisme melalui PNPM MPd nantinya kalau sudah diterapkan UU no 6 Tahun 2014 tentang Desa sudah siap karena sebagian prinsip PNPM adalah Demokratis transparan dan akuntabel.
0 Response to "M A D Perguliran SPP"
Posting Komentar